Menu Laporan Rekanan digunakan untuk menampilkan data transaksi yang dilakukan oleh pihak faskes dengan Rekanan pada periode tertentu. Anda bisa akses menu Laporan Rekanan ini melalui modul Dashboard > Laporan Rekanan > Laporan Rekanan.
Setelah masuk ke halaman Laporan Rekanan, Anda bisa ikuti langkah-langkah sebelum mencetak atau mengexport excel pada menu Laporan Rekanan ini.
1. Pilih nama perusahaan pada kolom Perusahaan dengan menggunakan kolom dropdown.
2.
Pilih
periode yang akan digunakan. Periode berdasarkan Tanggal atau Bulan.
Periode berdasarkan Tanggal, yaitu filter data yang akan diambil berdasarkan
tanggal tertentu sampai tanggal tertentu.
3. Periode berdasarkan Bulan, yaitu filter data yang akan diambil berdasarkan bulan.
Jika
filter sudah ditentukan Anda bisa melanjutkan proses ini dengan klik tombol
Cari untuk menarik data laporan sesuai filter.
Setelah
klik tombol Cari, sistem akan memunculkan sejumlah data pada list Laporan
Rekanan Terdata sesuai dengan filter yang sudah Anda buat. Pada bagian ini Anda
bisa mencetak data dalam bentuk laporan dan export excel.
Proses mencetak atau export excel ada bisa pilih data pada Laporan Rekanan Terdata kemudian klik salah satu tombol Cetak atau Export Excel, dan Anda juga bisa mengunduh data laporan dalam bentuk pdf dengan klik icon panah di kolom Unduh.
Berikut
bentuk cetakan atau Export Excel atau pdf pada laporan rekanan.
Terimakasih telah membaca artikel kami, jika ada yang kurang jelas maka Anda dapat menghubungi customer service kami sesuai SLA.